JUMAT, 30 MEI 2014
BAHAN : YOHANES 21:24-25
TEMA : YESUS ITU LUAR BIASA
METODE : RENUNGAN
Jemaat yang dikasihi oleh Yesus Kristus
Dua ayat terakhir dari injil Yohanes, merupakan penutup yang menegaskan tetang siapa penulis injil Yohanes sebenarnya dan semua yang disaksikan lewat tulisanya adalah benar. Penulis injil Yohanes diidentefikasikan secara tidak lansung sebagai "murid yang dikasihi Yesus" (13:23;19:26;20:2;21:7,20).
dan merujuk pada Yohanes anak Zebedeus. Kesaksiannya dalam injil Yohanes merupakan pengalaman penulis bersama Yesus selama Yesus hidup dan berkaya didalam dunia. Sehinggan menurut penulis semua karya Yesus jika disaksikan, maka dunia tidak dapat memuat atau menampungnya. sebab begitu banyak karya Yesus yang telah penulis saksikan dengan mata kepalanya sendiri.
jemaat yang dikasihi oleh Yesus Kristus
Berdasarkan bacaan dalam Yohanes 21:24-25, dengan tema "Yesus Luar Biasa". menurut kamus besar bahasa indonesia kata "Luar Biasa" ketika diartika mempunyai makna "Hebat" terlampau amat sangat, dahsyat,kuat,bagus tidak sama dengan biasanya, tidak seperti pada umumnya dan spesial atau istimewa. stelah kita memahami dan mengerti akan arti sesungguhnya, maka dapatlah kita katakan bahwa Yesus tidak sama dengan orang lain, Yesus itu istemewa, spesial dan dahsyat bagi dunia, semua orang percaya termasuk saudara dan saya. sebab hidup, karya, sifat, tutur kata dan tindakan serta perbuatan yang dilakukan yang dilakukan oleh Yesus berbeda dengan yang lain. dalam karya-Nya Ia hadir untuk menyelamatkan manusia lewat suatu tindakan yang nyata lewat penyaliban-Nya di kayu salib. Ia lakukan karena cinta-Nya yang dalam terhadap manusia dan karena itu Dia disebut spesial. dengan begitu Yesus menjadi teladan bagi manusia sekaligus membedakan manusia dengan Yesus sebagai Anak Allah yang di gambarkan dalam pasal 19:31 "yaitu supaya kamu percaya bahwa Yesus adalah Mesias Anak Allah dan supaya kamu oleh imanmu memperoleh hidup didalam nama-Nya". jadi bukan persoalan siapa murid yang dikasihi Yesus seperti yang diperbincangkan oleh petrus dan Yesus pada ayat-ayat sebelumnya (21-23) tentang hal itu adalah urusan Yesus. akan tetapi hal yang penting disini adalah bahwa sebagai orang percaya kita harus mengimani benar bahwa Yesus adalah Mesias dan Anak Allah bagi kehidupan kita.
jemaat yang dikasihi oleh Tuhan Yesus Kristus
Setelah kita mengerti makna iman dari pembacaan firman Tuhan yang terdapat dalam Yohanes 21:24-25 sebagai penutup dari seluruh injil Yohanes yang menceritakan murid yang dikasihi Yesus dan apakah murid itu akan mati, menyangkut hal itu bukan urusan petrus melainkan hal itu adalah hak Yesus dan murid yang dimaksudkan dalam percakapan itu adalah Yohanes anak Zebedeus yang telah menulis dan menyaksikan karya-karya Yesus itu benar dan karena itu Yesus sangat mengasihi dia. dengan begitu kita harus mengatakan bahwa kita juga harus mempunyai pikiran yang sama seperti Yohanes anak Zebedeus yang tetap terus menulis dan menyaksikan karya-karya Yesus dan tidak bertanya kepada Yesus apakah murid yang dikasihi Yesus itu akan mati, tetapi kita harus yakin bahwa jika kitatelah melaksanakan apa yang dilakukan oleh Yohanes, maka menyangkut denganmati dan hidupnya manusia atau seseorang itu adalah urusan Yesus dan bukan urusan kita, supaya dengan begitu kita harus katakan bahwa "YESUS ITU LUAR BIASA"
aminn.
0 comments:
Post a Comment